29 Mei 2012

Malwarebytes Anti-Malware

| 29 Mei 2012 | 0 comments
Bookmark and Share

Malwarebytes
Malwarebytes Anit-Malware. Seperti yang telah kita ketahui bersama, perkembangan virus, worm, trojan, rootkit, dialer, spyware, dan malware semakin hari semakin menggila saja. Apakah komputer anda telah siap untuk mencegah kedatangan tamu yang tak diundang tersebut ? Dimana segerombolan tamu tersebut telah dilengkapi dengan atribut yang terbaru dari si pembuatnya agar dapat beranak-pinak di sistem windows.

Sedangkan sistem Security yang kita miliki tidaklah terlalu sering kita Update, walhasil akan menjadi masalah bagi kita dikemudian hari. Karena tanpa kita sadari, yang namanya virus selalu berjalan dibelakang layar yang kemudian membuat sistem komputer yang kita miliki menjadi berat dan crash ditengah jalan. Dengan begitu rasa penyesalanlah yang kemudian menghampiri diri kita.

Untuk menghindari hal tersebut terjadi pada komputer yang kita miliki, maka Pra-Bayu memberikan rekomendasi software yang bisa dikatakan cukup komplit dalam menghalau serangan malware.

Malwarebytes - Anti Malware. Dimana dapat membantu Anda dalam mengenali dan mendeteksi berbagai virus dan malware yang bahkan anti virus ternama sekalipun tidak dapat mendeteksinya. Malwarebytes Anti-Malware sendiri memiliki 3 produk, adapun produck tersebut sebagai berikut :

28 Mei 2012

Google Sandbox

| 28 Mei 2012 | 0 comments
Bookmark and Share

Tips Google SandboxGoogle sandbox ialah sebuah filter spam yang dimiliki oleh pihak google dalam mengindex sebuah blog yang baru masuk kedalam database google, namun memiliki pergerakan backlink yang sangat cepat. Hal ini biasanya dilakukan oleh seorang blogger dalam mengoptimasi seo dengan tujuan agar suatu blog/halaman blog dapat diperhitungkan dimata google dengan keyword tertentu. Akibat dari Google Sandbox ini ialah tidak terdeteksinya beberapa ataupun keseluruhan postingan didalam Blog kemesin pencari google, meskipun telah menciptakan sebuah postingan yang dianggapnya unik.

Sedangkan penyebab masuknya Blog ataupun artikel kedalam google sandbox memiliki banyak kemungkinan, diantaranya : begitu banyak dan terlalu cepat mendapatkan backlink inbound. isi ataupun konten yang tidak sesuai dengan judul serta deskripsi yang dibuat, menuliskan keyword secara berlebihan, Artikel hasil Copy Paste.

Suatu artikel maupun blog yang terkurung di google sandbux biasanya pernah mengalami yang namanya Top Ranking hingga beberapa saat. Namun tanpa disadari oleh si punya blog, tiba-tiba blog ataupun artikel yang selama ini menjadi Top Ranking hilang begitu saja, layaknya tertelan bumi. Apabila anda pernah merasakan hal tersebut, ataupun belum pernah merasakannya, tidak ada salahnya apabila anda memeriksa kembali Blog ataupun artikel yang telah anda buat disini.

03 Mei 2012

RSS Submit

| 03 Mei 2012 | 0 comments
Bookmark and Share

Free Download
RSS Submit ialah sebuah Software yang dapat mengirimkan RSS ataupun feed, sedangkan menurut Wikipedia, RSS adalah sebuah suatu file yang berformat XML. Dimana untuk sindikasi yang telah digunakan (diantaranya dan kebanyakan) situs web berita dan weblog. Singkatan ini biasanya mengarah ke beberapa jenis, seperti :
  1.  Rich Site Summary (RSS 0.91)
  2.  RDF Site Summary (RSS 0.9 and 1.0)
  3.  Really Simple Syndication (RSS 2.0)
Teknologi yang dibangun dengan RSS mengijinkan kita untuk berlangganan kepada situs yang menyediakan umpan web (feed) RSS, biasanya situs web yang isinya selalu diganti secara reguler. Agar dapat memanfaatkan teknologi ini kita membutuhkan layanan sebuah pengumpul. Pengumpul bisa dibayangkan sebagai kotak surat pribadi. Kemudian dapat mendaftar kesitus yang ingin kita tahu perubahannya. Namun, berbeda dengan langganan koran atau majalah, untuk berlangganan RSS tidak diperlukan biaya, melainkan gratis. akan tetapi, kita biasanya hanya mendapatkan satu baris atau sebuah pengantar dari isi situs berikut alamat terkait untuk membaca isi secara lengkap yang terkandung didalam artikel tersebut.

Dari judul diatas, pastinya anda sudah mengetahui kegunaan serta manfaat dari tools ini. RSS Submit v3.0, dimana dengan tools ini berarti anda telah melakukan submit rss anda ke 80 directories sekaligus. Bisa dikatakan Feedcount anda mengalami peningkatan sebanyak 80 readers dan ini belum termasuk pembaca didalamnya. Sayangnya tools ini tidak diberikan secara gratis oleh sipembuat, melainkan anda harus mengeluarkan kocek yang tidak sedikit. Namun untuk saat ini, anda tidak perlu khawatir. Anda bisa mencoba versi trialnya dengan submit rss ke 18 directories atau anda menginginkan yang full gratis, alias full version ?

Sebagai tambahan saya sarankan anda hanya melakukan submit rss sekali saja, jangan dilakukan berulang kali, ini dimaksudkan untuk menghindari tindakan spam. Silahkan anda pilih salah satu tools diatas yang cocok buat anda.

 
© Copyright 2010. pra-bayu . All rights reserved | pra-bayu is proudly powered by pra-bayu.blogspot.com | | My Ping in TotalPing.com |
pra-bayu.blogspot.com Webutation